Contoh Soal dan Jawaban Metode Penyusutan Komersial ( Akuntansi ) Ke - 1 - Economics, Accounting, and Tax ( ECOTAX )

Terbaru

Saturday, February 22, 2014

Contoh Soal dan Jawaban Metode Penyusutan Komersial ( Akuntansi ) Ke - 1


  Penggunaa metode penyusutan memprasyaratkan adanya penggunaan yang konsisten ( taat asas ) tanpa memandang tingkat profitabilitas perusahaan dan mempertimbangkan perpajakan,sehingga diharapkan dapat menyediakan daya banding hasil operasi perusahaan dari waktu ke waktu.
  Dalam praktek akuntansi komersial metode penyusutan dapat digunakan sebagai pengelompokkan menurut kriteria :


·        Dasar Waktu
A.   Metode garis lurus
Inti metode ini adalah jumlah penyusutan yang sama setiap periode   umur perusahaan.
Contoh :
Sebuah mesin produksi senilai US$ 40,000 dan diperkirakan masa penggunaannya selama 5 tahun, maka tarif penyusutannya :

Tarif Penyusutan = 100 % / 5 tahun = 20 % / Tahun

Besarnya penyusutan :
Tahun Pertama : 20 % x US$ 40,000
                         :  US$ 8,000
Tahun Kedua    : 20 % x US$ 40,000
                         : US$ 8,000
Dan seterusnya sampai tahun ke lima dengan tarif dan besar penyusutan yang sama.

B1.Metode Pembebanan menurun
Inti metode ini adalah jumlah penyusutan dari tahun ke tahun akan menurun.
Contoh :
Sebuah gedung benilai US$ 50,000 dan umur manfaat selama 5 tahun dengan nilai residu US$ 5,000 , maka besarnya penyusutan adalah :

Besarnya penyusutan :
Tahun Pertama : 5/15  x US$ 45,000
                         : US$ 15,000
Tahun kedua   : 4/15   x US$ 45,000
                        : US$ 12,000

Tahun ketiga   : 3/15  x US$ 45,000
                        : US$ 9,000

Tahun empat   : 2/15  x US$ 45,000
                        : US$ 6,000

Tahun Kelima  : 1/15  x US$ 45,000
                        : US$ 3,000

** Alasan kenapa tidak mengkalikanya dengan US$ 50,000 karena perusahaan menetapkan nilai sisa perusahaan adalah US$ 5,000, so
                 Nilai yang kena penyusutan adalah : 50,000 – 5,000 = 45,000.
              
             Klik disini untuk metode penyusutan komersial Ke - 2

No comments:

Post a Comment

Sebagai pengunjung blog yg baik jgn lupa y tinggalkan komentar, saran atau y itu gak usah dibilang agan2 semua tau kan, agar blog ini bisa terus memberikan informasi pada agan - agan semua.